Headlines

Gunakan QRIS, Toko Kaori Mudahkan Masyarakat Penuhi Kebutuhan Pokok

Denpasar – KAORI Group menjadi salah satu UMKM unggulan di Bali resmi sebagai penyedia kebutuhan pokok layanan pembayaran dengan menggunakan QRIS.

Sebelumnya, KAORI juga etelah mengekspor dupa harum ke Amerika Serikat Mei lalu dan untuk memperkuat ‘brand positioning’ di pasaran dalam negeri,

QRIS (QR Code Indonesia Indonesian Standard) adalah standarisasi pembayaran menggunakan metode QR Code dari Bank Indonesia, di mana satu QR Code dapat dipindai oleh seluruh aplikasi yang menyediakan pembayaran dengan QR Code.

“Dengan menggunakan QR Code TOKO KAORI maka konsumen akan mendapatkan disc 25% jika menggunakan pembayaran dengan QRIS sehingga memudahkan masyarakat untuk melakukan transaksi dan mengedukasi penggunaan payment gateway tersebut,” terang Ni Kadek Winnie Kaori dalam rilisnya, Sabtu (30/5/2020).

Ni Kadek Winnie Kaori memulai usaha pada tahun 2010 dengan bendera KAORI Group, yang memiliki lini bisnis, Dupa, Air Minum, Kopi dan Beras.

Membawahi 178 karyawan Kaori Group saat ini menaungi berbagai jaringan distributor, agen dan sub-agen di 9 Kabupaten dan Kota serta sudah merambah pasar ekspor ke beberapa negara.

Ditengah pandemi covid-19 kiprahnya terus berkibar dengan strategi pengembangan kewirausahaan yang menjadikan para ibu-ibu rumah tangga diberikan kesempatan untuk memasarkan berbagai produk kebutuhan pokok dengan sistem ‘reseller’,

“Semuanya bisa dilakukan dari rumah, dengan keuntungan yang menggiurkan,” ujar Kaori yang juga Ketua Perkumpulan Perempuan Wirausaha (Perwira) Gianyar Bali ini.

Kaori ingin memberikan sumbangsihnya dalam membantu mengerakkan sektor UMKM secara masif di Bali.

“Perempuan Bali harus terampil dalam berniaga dan kami menyediakan wadah kewirausahaan dengan memasarkan produk sembako yang saat ini dibutuhkan oleh masyarakat,” demikian Kaori. (fik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *