Pure Villa Bali Sambut Kedatangan Prince & Princess Republik Georgia
Dengan sebuah pesta makan malam bernuansa intimate romantic, Pure Villa Canggu Bali menjadi host kedatangan tamu spesial dari Republik Georgia, The Royal Highness Prince and Princess Juan Bagration Mukhrani pada tanggal 12 Agustus 2018.
Georgia merupakan negara di bagian Eropa Timur, terletak di dekat Rusia, Turki, Armenia, dan Azerbaijan. Sebelumnya, Georgia merupakan bagian dari Uni Soviet, namun sekarang berdiri sebagai negara republik.
Dengan keunikannya, Georgia menjadi sebuah negara yang perlu untuk diketahui lebih jauh. Dengan latar belakang tersebut, “The Royal Highness Prince and Princess” Juan De Bagration Mukhrani. Pangeran dan Putri dari Georgia datang ke Indonesia, dan Bali menjadi kota ketiga yang dikunjungi selain Jakarta, dan Manado.
Ini adalah sebuah kebanggaan bagi Pure Villa untuk menyambut “The Royal Highnesses of Georgia” di Bali dan mendapatkan kesempatan untuk mengadakan makan malam spesial untuk mereka.
Menurut Hans Huang, host acara sekaligus juru bicara pasangan ini, kehadiran pasangan kerajaan ini diharap mampu meningkatkan hubungan baik antara kedua negara dan kedepannya akan terjalin relasi bisnis dan ekonomi. “Kehadiran pasangan dari Georgia ini kami harap bisa meningkatkan citra baik Bali di mata negara mereka sehingga akan lebih banyak dan makin beragam lagi para turis mancanegara yang mengagumi keindahan Bali. Mereka juga mengungkapkan bahwa potensi pariwisata Indonesia khususnya Bali memang sangat tinggi ” ujar Hans.
Acara makan malam spesial ini dibuka dengan alunan musik Bali dan pengalungan bunga oleh pemilik dari Pure Villa. “Tujuan dari acara spesial ini adalah untuk merayakan kehadiran dari “The Royal Highnesses of Georgia” di Bali dan untuk mengabadikannya, kami juga menyiapkan acara khusus berupa penandatanganan batu prasasti oleh mereka,” kata Noviana C. Dewi, Manager dari Pure Villa.
Pure Villa adalah sebuah villa private mewah dan eksklusif yang bisa digunakan sebagai tempat yang dapat mengakomodir perayaan pernikahan, pesta atau acara spesial dengan nuansa, tempat, dan kenyamanan yang mendukung. Pure Villa memiliki karakteristik arsitektural dan desain interior dari bangunannya yang bernuansa putih bersih di Canggu.
Selama liburannya di Bali pasangan kerajaan yang sebelumnya menjadi tamu kehormatan pada Festival Bunga Internasional Tomohon Manado 2018 ini berkesempatan mengunjungi beberapa tempat wisata di Bali diantaranya adalah Ubud, Garuda Wisnu Kencana Cultural Park dan Uluwatu.
Selama di Bali pasangan kerajaan ini mengaku sangat terkesan dengan keramahtamahan warga Bali dan keindahan Pulau Dewata serta beragam seni budaya yang ada.
“Dengan keberadaan mereka yang baru pertama kali melihat Indonesia khususnya Bali, mereka jadi tahu banyak sekali potensi di Indonesia yang bisa dikembangkan yang kedepannya bukan tidak mungkin akan membuka jalan buat berinvestasi,” imbuh Hans.(abi)