Headlines

BTW EDUTECH: MENGHADIRKAN SOLUSI KESETARAAN

Denpasar -Adanya peluang menjadi Aparatur Negara serta tingginya kebutuhan SDM unggul lainnya di berbagai sektor dan daerah menjadi tantangan bagi talenta muda untuk mempersiapkan diri agar mampu bersaing dalam setiap tahapan seleksi yang
cenderung terstandarisasi dan berbasis komputer.

Bagaimana talenta muda Indonesia di berbagai pelosok daerah mendapatkan kesetaraan solusi untuk menghadapi tantangan tersebut? BTW Edutech hadir untuk memberikan “solusi kesetaraan” dalam menghadapi berbagai tahapan seleksi masuk PTN, Sekolah Kedinasan, CPNS, TNI dan Polri.

Berawal dari lembaga bimbingan belajar Bina Taruna Wiratama (Bimbel BTW) yang didirikan tahun 2018 dan hanya mengkhusus pada penyiapan siswa bimbel dalam menghadapi tahapan SKD dalam penerimaan Sekolah Kedinasan (Sekdin/PTK) program ikatan dinas menjadi PNS/ASN. Saat ini bimbel BTW telah berkembang sebagai sebuah ekosistem edukasi
berbasis teknologi informasi dengan nama BTW Edutech (Education Technology) yang berfokus pada:

(1) Penyediaan layanan bimbingan dan pelatihan berbagai
tahapan seleksi masuk PTN, SEKDIN, CPNS, TNI dan Polri;

(2) Layanan pendidikan
dan manajemen talenta berbasis Teknologi Informasi, serta;

(3) Fasilitasi bantuan
pendidikan.

BTW Edutech (www.btwedutech.com) dikembangkan oleh PT. Bina Taruna
Wiratama yang di inisiasi oleh beberapa PNS alumni sekolah kedinasan yang
berprofesi sebagai birokrat maupun tenaga pendidik di Bali dan memiliki
keterpanggilan untuk ikut berkontribusi mempersiapkan calon Aparatur Negara dan
SDM yang unggul, didukung para talenta muda Bali di bidang Teknologi Informasi
yang memiliki mimpi melahirkan startup lokal berdampak nasional sehingga Bali tidak
hanya dikenal dengan Pariwisatanya.

Salah satu produk layanan BTW Edutech adalah Bimbel BTW yang menyelenggarakan bimbingan belajar dan pelatihan untuk seleksi masuk PTN,

Sekolah Kedinasan, CPNS, TNI dan Polri. Untuk mendukung proses bimbel dan pelatihan, BTW edutech juga mengembangkan aplikasi SMART BTW yang saat ini telah digunakan lebih dari 145.000 pengguna, dengan rating di playstore mencapai 4,8 dari 5.

Aplikasi Smart BTW ini dapat diakses di platform android, iOS maupun
melalui website serta telah menjadi salah satu dari 6 aplikasi bimbel kedinasan online
yang di rekomendasikan di Indonesia.
Selain memberikan layanan berupa akses soal-soal untuk berbagai tahapan
seleksi berbasis CAT, layanan raport, pembahasan materi dan soal serta layanan
ranking tryout online, keunggulan aplikasi Smart BTW adalah layanan pilihan
jurusan/program studi dan peta persaingan di masing-masing sekolah kedinasan.
Dengan demikian, siswa bimbel BTW dapat mengetahui pilihan sekolah dan
prodi yang sesuai dengan kualifikasi fisik dan pendidikannya, sekaligus mengetahui
peluang kelulusannya di jurusan yang akan dipilih. Keunggulan lainnya adalah
layanan pengiriman absensi kehadiran, hasil tryout, raport dan informasi lainya secara
real-time langsung ke Whatsapp orangtua/wali.
Menurut Standly Suwandhi, salah satu founder BTW Edutech, sejak berdiri di
tahun 2018, tingkat kelulusan siswa bimbel BTW masuk sekolah kedinasan program
ikatan dinas setiap tahun mencapai lebih dari 75 %. Untuk tahun 2021 ini, bimbel BTW
meluluskan 98 siswa dari 126 siswa binaan (78%) yang mendaftar di Sipencatar
Kementerian Perhubungan. Mereka di terima menjadi taruna-taruni di berbagai
sekolah kedinasan melalui jalur Pola Pembibitan, yang artinya setelah selesai
pendidikan, mereka akan langsung diangkat sebagai PNS/ASN.
“Ke-98 siswa tersebut adalah mereka yang mengikuti bimbel di BTW Sanur￾Denpasar dan mendaftar di Sipencatar. Belum termasuk siswa binaan di cabang. Hal
ini sangat membanggakan mengingat berdasarkan perbandingan jumlah kuota dan
pelamar setiap tahun, maka rata-rata peluang kelulusan seorang peserta seleksi
sekolah kedinasan program Ikatan Dinas hanya di bawah 10%”, kata Standly.
Saat ini bimbel BTW yang berkantor pusat di Sanur-Denpasar, telah memiliki
beberapa cabang di beberapa kota, diantaranya: Lampung, Bekasi, Semarang,

Magelang, Rembang, Solo, Malang, Tegal dan Palu. Khusus di Bali, bimbel BTW
tahun ini telah membuka cabang di Mengwi, Gianyar dan Singaraja.

“Semoga dengan keberadaan bimbel BTW di Mengwi, Gianyar dan Singaraja,
dapat memperluas akses kesetaraan solusi bagi talenta muda yang ingin mempersiapkan diri menghadapi persaingan masuk di Sekolah Kedinasan sekaligus pekerjaan sebagai PNS/ASN”, harap standly. (*)


Bagi kalian yang berkeinginan mendapatkan informasi lebih lanjut tentang
sekolah kedinasan dan bimbel BTW, dapat menghubungi nomor telp 0361-270128;
WA: 0822 6000 8545 atau mengakses web: www.btwedutech.com dan IG:
btwedutechofficia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *