Kapolres Karangsem Bagikan Vitamin Penguat Daya Tahan Tubuh ke Jajaran

0

Amlapura – Polres Karangasem Sebagai upaya antisipasi penyebaran virus Covid 19 (Corona). Kapolda Bali Irjen Pol Dr. Petrus Reinhard Golose, Melalui Kapolres Jajarannya membagikan vitamin Kepada Personil Polres Karangasem, Kamis (19/06/2020), di Halaman Pesat Gatra Mako Polres Karangasem.

Pembagiaan Vitamin ini dipimpin oleh Kapolres Karangasem AKPB Ni Nyoman Suartini, S.I.K, M.M.Tr dan Waka Polres Karangasem Kompol Aris Purwanto, S.H, S.I.K. M.H., serta hadir juga para PJU, Kapilsek Jajaran Polres Karangasem, untuk menerima pendistribusian vitamin dari Kapolda Bali.

Vitamin ini diberikan sebagai bentuk Kepedulian Pimpinan Kepada Bawahanya dalam melaksanakan tugas mencegah Penyebaran Virus Covid 19 (Corona) dilapangan,

Turut juga di bagikan masker untuk masyarakat yang secara simbolis di serahakan kepada masyarakat dijalan, yang diserahkan langsung oleh Kapolres Karangasem di TL/ simpangbjalan protokol Karangasem.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari instruksi Kapolri Jenderal (Pol) Idham Azis dalam upaya meningkatkan daya tahan tubuh anggota Polri untuk menangkal virus corona atau Covid-19.

“Kita Polres Karangasem juga menerima bantuan vitamin yang diberikan oleh Kapolda Bali, kami distribusikan langsung kepada Polsek Jajaran dan ke seluruh anggota Polres Karangasem. Kita aparat kepolisian dan paramedis adalah garda terdepan yang amat sangat beresiko tertular covid 19 ini,” ujar Kapolres Karangasem.

Di lokasi yang sama,“Pemberian nutrisi atau vitamin tambahan ini sebagai upaya kami untuk meningkatkan daya tahan tubuh upaya menangkal virus corona, sehingga kami tetap mampu meberikan layanan kepolisian yang maksimal kepada masyarakat,” tutup Kapolres Karangasem AKPB Ni Nyoman Suartini, S.I.K, M.M.Tr.(nik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *