Surya Paloh: NasDem Terus Perjuangkan Semangat Kedamaian dan Kekitaan dalam Bingkai NKRI
Partai NasDem terus memperjuangkan semangat kedamaian, kekitaan bahwa diantara sesama anak bangsa yang berbeda agama maupun suku adalah tetap satu dalam bingkai NKRI
Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Dharma Paloh menegaskan harapannya agar kedamaian dan semangat kekitaan tetap terjaga di Tanah Air dihadapan ribuan kader, caleg dan simpatisan Partai NasDem se- Bali.
“Kita sepakat lahir dan dibesarkan di bumi Indonesia yang diperoleh dengan pengurbanan dari seluruh masyarakat dari berbagai agama dan suku bangsa,” ujar Surya dalam kampanye akbar pemenangan Jokowi Ma’ruf di parkir timur Stadion Wikrama Mandala, Amlapura, Minggu (7/4/2019).
Menurut Surya, dengan segala macam perbedaan yang ada, hanya Pancasila yang bisa menjadi pemersatu. Pancasila yang menentukan mati hidup Negara Kesatuan Republik Indoneaia (NKRI).
Karenanya terhadap pihak-pihak atau kelompok yang ingin mencoba mengubah, mengutak-atik Pancasila dengan ideologi lain, maka tidak ada kata lain kecuali harus dilawan. Ditegaskan Surya, Pancasila menjadi kekuatan perekat pemersatu atas berbagai perbedaan agama, suku bangsa.
Segala perbedaan itu kemudian dipersatukan dengan semangat kekitaan. Walaupun berbeda-beda satu dengan lainnya pada akhirnya bersatu juga. Jika ada yang mengganggu semangat Kedamaian, kekitaan di Indonesia maka harus dilawan sampai titik darah penghabisan.
“Kita mau kedamaian, semangat kekitaan meski berbeda-beda tetap kita adalah kita dalam semangat kekitaan, inilah yang ditawarkan semangat NasDem melalui ngerakan perubahan,” tegas Surya didamipingi Ketua DPW Partai NasDem Bali Ida Bagus Oka Gunastawa dan Ketua DPD NasDem Karangasem IGusti Ayu Mas Sumatri.
NasDem menekankan pentingnya restorasi Indonesia berdasarkan Kearifan lokal yang harus dipertahankan di seluruh Nusantara.
Jika dahulu dikenal semangat kepahlawanan Patih Gadjah Mada yang ingin mempersatukan nusantara, maka sumpah itu juga menjadi konsistensi yang diperjuangkan NasDem demi tegaknya NKRI.
“Maka kita juga harus bersumpah untuk mempertahankan NKRI dari seluruh gangguan dan cobaan dari manapun dan tidak ada tempat main-main untuk mengadudomba kita,” tegas Surya disambut applaus penuh semangat ribuan massa yang didominasi warna putih dan biru itu.
Acara deklarasi pemenangan Jokowi-Ma’ruf dari Partai NasDen itu diisi dengan berbagai atraksi kesenian seperti tari Pendet, jegog, bleganjur hingga raudat, berlangsung semarak dan berjalan tertib hingga selesai acara. (ful)