Headlines

Inilah Lima Bartender yang Berpeluang Rebut Gelar” Best of The Best Captain Mojito”

DENPASAR– Lima kontestan berhasil lolos ke babak final ‘Best of The Best Captaion Mojito 2018’, setelah melewati seleksi cukup ketat The Journey of Captain Mojito Burst 2 yang berlangsung di Graze Restaurant, Maya Sanur Resort & SPA, Sanur Denpasar, Senin (29/1/2018).

Kelima finalis ini berhak atas sejumlah hadiah dan berhak tampil di ajang finals yang akan digelar di Hard Rock Kuta mendatang.

Para finalis yang melenggang ke babak ‘Best of the Best’ tersebut yakni juara pertama, Putu Topan Sumarayasa dari Envie lounge Bali (Hadiah Rp 10 Juta, medali, sertifikat, merchandise), Kedua, Yudistira dari Romeos Bar and Grillery ( Rp 7 Juta, medali, sertifikat, merchandise), Ketiga, I Putu Ari Cakra dari Kinky Tiki Bali (Rp 5 juta, medali, sertifikat, merchandise), ke empat, Bili Yoga Wirawan dari Alilla Seminyak (Merchendise dan Sertifikat), dan Juara ke 5 diraih Dewa Ayu Ratih dari Ayana Resort and Spa(Hadiah Medali dan sertifikat).

Pencarian Best of The Best Bartender yang akan menjadi figur seorang Captain dan di juluki sebagai “Captain Mojito of The Year 2018 by Captain Morgan” digelar selama satu hari penuh. Selain para wisatawan, hadir pula jajaran undangan lainnya termasuk para supliyer yang ingin melihat langsung para peserta adu kepiawaian.

Tiki cocktail menjadi tema dalam kompetisi kali ini dimana Bali merupakan daerah tropis dan Tiki Cocktails merupakan minuman yang cocok untuk di nikmati di Bali dengan penyajian buah-buahan, spice dan di gabungkan dengan white rum Captain Morgan. Ada 28 finalis yang akan berlomba untuk memperebutkan hadiah dengan total 22 juta rupiah.

28 finalis yang tampil pada kesempatan ini merupakan hasil seleksi dari 110 peseta yang mendaftar sebelumnya. Dari 28 finalis tersebut akan di cari 5 yang terbaik yang kemudian kembali berkompetisi pada babak final dan berkesempatan meraih gelar “Captain Mojito of The Year 2018 by Captain Morgan”.

Momentum ini sekaligus dijadikan ajang momentum recovery tourism pasca bencana Gunung Agung. Melalui event ini diharapkan bisa menjadi sebuah event yang mampu menyebarkan informasi positif, sehingga bisa mengangkat citra Bali memang aman untuk berpariwisata.

Sebagai kompetisi yang mencari the best bartender, para juri yang menilai merupakan professional bartender dan pernah meraih juara di kompetisi internasional. Adapun yang menjadi juri pada kesempatan ini adalah Arey Barker (World Class Champion Indonesia 2014), Aldo Goenawan (World Class Champion Indonesia 2017), Agung Bawarta (Profesional Mixologist), Bhayu Dharmadi (Profesional Mixologist), Elva Buana (Profesional Mixologist), Bimbi Sanjaya (IFBEC), Wawan Kurniawan (Diageo Brand Ambasador).

Sengitnya persaingan akhirnya melahirkan juara – juara yang memang layak untuk melangkah ke babak best of te best selanjutnya. Meski kemampuaan para peserta dinilai luar biasa, namun pihak juri harus memilih 5 finalis yang masuk ke tahap selanjutnya.

“Semua peserta sudah menunjukkan kemampuan terbaiknya. Meski sulit menentukan, namun kami tetap harus memilih diantara yang terbaik,” ujar salah satu juri, Arey Barker dalam rilisnya.

Acara disponsori Captain Morgan sebagai sponsor utama, Red Bull, Squeeze Juice, Uber Bar Tools, The Bar Times, Diamond Pictures Videography, Eceng Gondok Family, Hard Rock Café, The Anvaya Resort, Graze Restaurant, Maya Sanur Resort & SPA dan Bali Art Mixology. (tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *